Internet murah adalah dambaan setiap orang saat
ini, saya juga begitu. Berharap dapat menikmati akses internet murah dengan
harga terjangkau. Tapi sayangnya keadaan tersebut belum bisa saya rasakan. Hal
tersebut dikarenakan masih cukup mahalnya akses internet yang disediakan oleh
telkom sebagai pemegang akses terbesar di indonesia. Dibandingkan dengan negeri
seberang akses internet untuk paket personal atau home based speedy sangat
mahal. Walaupun saat ini sudah ada produk yang lebih murah, yaitu Telkomsel
dengan paket Telkomsel Flash nya. Tapi masih belum bisa saya nikmati, maklum
daerah rumah saya sedikit terisolir dan belum tersentuh oleh jaringan 3.5 G,
walaupun sudah ada GPRS tapi sinyalnya ga stabil.
Tapi walaupun begitu, jika anda sudah merasakan
jaringan 3.5 G di lingkungan anda, anda bisa memakai telkomsel flash. Apalagi
saat ini ga cuma pelanggan kartu halo aja yang bisa menikmati. Pelanggan kartu
pra bayar telkomsel (simpati dan kartu AS) juga bisa menikmatinya. Berikut
penjelasan yang saya comot langsung dari situs telkomsel
Telkomsel melalui Produk TELKOMSELFlash kini
memberikan penawaran yang menarik untuk Paket akses berbasis waktu (Time Based)
:
- Paket Akses Rp 30.000 untuk 3 jam, masa aktif (awal) : 1 hari, DIPERPANJANG menjadi masa aktif : 3 hari
- Paket Akses Rp 100.000 untuk 24 jam, masa aktif (awal): 7 hari, DIPERPANJANG menjadi masa aktif : 12 hari
Tidak ada komentar:
Posting Komentar